Industri teknologi telah mengalami kemajuan pesat, dimana salah satu yang paling menarik perhatian tentu saja peluncuran hp terbaru yang dibekali spesifikasi terbaik dengan segala kecanggihannya.
Berkaca dari tahun lalu yang pilihannya cukup melimpah, di Tahun Naga Kayu ini sepertinya tidak ada yang berubah. Akan banyak bermunculan hp terbaru yang siap diperkenalkan.
Salah satu kelebihan dari hp keluaran terbaru ini tentunya memiliki spesifikasi terbaik yang makin canggih dengan fitur dan teknologi yang kekinian. Termasuk berjalan dengan sistem operasi yang paling update juga.
Hal utama yang akan banyak muncul di tahun 2025 ini adalah bagaimana para vendor akan memaksimalkan teknologi Artificial intelligence (AI).
Salah satunya Samsung yang sudah memperkenalkan teknologi bernama Galaxy AI untuk perangkat mobile mereka. Lalu Google yang menghadirkan AI dalam Gemini.
Fitur kamera juga akan semakin canggih, selain kapasitas resolusi yang besar juga kemampuannya dalam menghasilkan gambar dengan resolusi yang sangat tinggi dan kualitas yang sangat baik, bahkan dalam kondisi cahaya yang minim.
Tidak ketinggalan penggunakan prosesor anyar Snapdragon 8 Gen 3 yang akan banyak digunakan pada hp flagship untuk meningkatkan performa.
Selain itu, tetap dipertahankan kapasitas memori juga semakin tinggi serta adanya dukungan fitur RAM virtual yang memungkinkan penambahan RAM untuk proses multitasking yang semakin lancar.
Dengan semua fitur-fitur canggih yang dimilikinya, hp terbaik ini dapat menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang membutuhkan perangkat yang handal dan canggih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Nah, biar ga penasaran Pricebook akan coba mengulas apa saja hp terbaru yang sudah rilis di Indonesia dan bisa kamu pilih.
Hp Terbaru 2025
Tahun sudah berganti, para vendor sudah mulai merilis hp terbaru 2025. Berikut beberapa hp terbaru yang sudah hadir di Indonesia.
1. Samsung Galaxy A56 5G
Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan layar Super AMOLED berukuran 6,7 inci, resolusi FHD+ dan tingkat kecerahan mencapai hingga 1.200 nits.
Ada pula kamera dengan lensa utama 50M, ultra-wide 12MP dan kamera depan yang bisa merekam 10-bit HDR. Didukung fitur Best Face untuk mengambil foto bersama dan Object Eraser untuk menghapus obyek yang tidak diinginkan.
Performa Galaxy A56 5G ditenagai chipset Exynos 1580 dengan opsi memori RAM 8GB/256GB dan RAM 12GB/256GB.
Hp ini juga hadir dengan baterai 5.000mAh yang mendukung pengisian daya 45W dan teknologi Super Fast Charge 2.0. Fitur lainnya ketahanan debu dan air IP67 dan perlindungan dari Corning Glass.
2. Samsung Galaxy A36 5G
Samsung Galaxy A36 5G mengusung layar berukuran 6,7 inci Super AMOLED beresolusi FHD+ serta mendukung refresh rate 120Hz dan Vision Booster.
Dari sisi kamera mengusung lensa utama 50MP, bedanya lensa ultrawide 8MP dan makro 5MP dengan dukungan fitur OIS. Sedangkan kamera depan memiliki resolusi 12MP.
Performanya ditenagai chipset Snapdragon 6 Gen 3 Mobile Platform yang disokong opsi memori RAM 8GB/128GB, RAM 8GB/256GB dan RAM 12GB/256GB.
Sementara sumber daya mengusung baterai 5.000mAh yang mendukung pengisian daya 45W dan teknologi Super Fast Charge 2.0. Fitur lainnya ketahanan debu dan air IP67 dan perlindungan dari Corning Glass.
3. Samsung Galaxy A26 5G
Samsung Galaxy A26 5G punya layar berukuran 6,7 inci Super AMOLED beresolusi FHD+ serta mendukung refresh rate 120Hz dan Vision Booster.
Tersedia kamera utama 50MP (OIS), ultrawide 8MP dan makro 2MP. Untuk kamera depan dibekali resolusi 13MP. Untuk opsi memori tersedia RAM 8GB/128GB dan RAM 8GB/256GB.
Lalu baterainya sama berkapasitas 5.000mAh yang mendukung pengisian daya 45W dan teknologi Super Fast Charge 2.0. Fitur lainnya sudah mendukung IP67.
4. Xiaomi 15 Ultra
Xiaomi 15 Ultra memiliki layar LTPO AMOLED berukuran 6.73 inci dengan resolusi 3200 x 1440 piksel, refresh rate 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, HDR Vivid dan kecerahan 3200 nits.
Di seri Ultra ini Xiaomi memasang kamera utama Leica dengan sensor 1 inci, sensor gambar 50MP Sony LYT-900, kamera ultra-telefoto Leica 200MP.
Kamera ini juga dilengkapi fitur perekaman profesional seperti perekaman kamera depan 4K, rekaman video 8K, dan dukungan Dolby Vision di semua focal length.
Xiaomi 15 Ultra ditenagai prosesor Snapdragon 8 Elite dengan sokongan RAM 16 GB dan penyimpanan internal 512 GB serta 1 TB.
Sumber dayanya mengandalkan baterai 5410mAh dengan 90W HyperCharge dan pengisian nirkabel 80W.
5. Xiaomi 15
Xiaomi 15 hadir dengan layar 6.36 inci LTPO AMOLED dengan resolusi 2670 x 1200, mendukung teknologi HDR10+ dan Dolby Vision.
Hp Xiaomi terbaru ini juga dilengkapi lensa optik Leica Summilux (f/1.62) 50MP, telephoto Leica 60mm 50MP dan kamera ultra-wide Leica 14mm 50MP.
Ada pula fitur inovatif Sunset Portrait yang dioptimalkan untuk menangkap keindahan matahari terbenam. Dapat merekam video berkualitas Dolby Vision dengan resolusi 4K 60fps.
Performanya ditenagai prosesor Snapdragon 8 Elite Mobile Platform yang di sokong memori RAM 12 GB dengan penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB.
Xiaomi 15 dilengkapi baterai 5240mAh yang didukung oleh 90W HyperCharge, serta pengisian nirkabel 50W.